Perang Tren Setter Busana Muslim Ramadan - Tidak hanya kedua pasangan duet Anang saja yang bertempur untuk meraih perhatian masyarakat Indonesia. Tren berbusana muslim di bulan Ramadan juga dipamerkan oleh penyanyi dangdut muda, Ayu Ting Ting.
Saat tampil di acara tabligh akbar 'Kemuliaan Ramadhan RCTI' di Masjid Kubah Emas, Depok, Rabu (25/07/2012) malam, penyanyi imut itu tampil dengan busana yang unik. Busana Ayu memadukan unsur vintage dan hippies dengan nuansa Timur Tengah.
Penyanyi yang memiliki nama lengkap Ayu Rosmalina ini mengenakan busana model maxi dress berwarna biru tosca, pakaian yang identik dengan gaya tahun 70 an. Rambutnya juga dikepang kecil pada bagian depan seolah mengingatkan kita akan bandana ala Timur Tengah. Nuansa timur tengah, begitu terasa pada aplikasi manik-manik yang membentuk ukiran-ukiran pada bagian atas. Manik-manik ini menjalar hingga pada bagian lengan.
Perpaduan warna emas, merah, biru, dan cokelat baik pada busana dan juga aksesori, ternyata mampu memberikan harmonisasi warna yang enak dipandang mata. Di tengah maraknya invasi gamis, kaftan atau jilbab ala seleb A dan juga seleb B, tentu saja gaya berbusana penyanyi yang bernama lengkap Ayu Rosmalina ini akan membawa angin segar pada perebutan gelar tren setter busana muslim Ramadan tahun ini?
Apakah Ayu Ting Ting dengan busana Maxi Dress nya mampu menjadi tren setter menggantikan dua selebritis yang saling bergantian mengisi kursi tren setter busana muslim yang sebelumnya? [pk/ya]
No comments:
Post a Comment