Tuesday, August 28, 2012

Trend T-Shirt Cutting yang fashionable Ala Adam Saaks


Trend T-Shirt Cutting yang fashionable Ala Adam Saks. Berbekal hanya sepasang gunting, fashion stylist asal Los Angeles, Amerika Serikat yang bernama Adam Saaks telah menciptakan kreasi yang inovatif dalam mendesain sebuah T-shirt dengan gaya freestyle cutting. Dikenal sebagai julukan 'Master of Shredder ' dan 'Adam Scisssor Hands', Saaks telah menjadi favorit bagi para kliennya yang kebanyakan adalah selebritis wanita populer seperti Eva Longoria, Alicia Keys, Keira Knightley, Jessica Simpson, Jessica Alba dan Britney Spears. Di India juga, Saaks telah menciptakan desain cutting pada kaos hanya dengan pisau silet tajam untuk mendesain busana selebriti seperti Sarah Jane Dias, Sameera Reddy dan Hasleen Kaur.





Menjadi bagian dari fashion show India untuk pertama kalinya, Saaks menunjukkan keahliannya pada hari terakhir di Fashion Week Pune (PFW) dengan mengubah kaos normal menjadi pakaian bergaya dress. Bekerja dengan beberapa klien dengan brand ternama seperti Von Dutch, American Apparel, Ed Hardy dan Christian Audigier, Saaks yang tertarik untuk berkolaborasi dengan merek di India mengatakan bahwa untuk memberikan bentuk baru dan desain untuk t-shirt tergantung pada sosok seseorang yang memakainya, warna kulit dan karakter orang tersebut. Hal inilah yang menjadi kelebihan Saks dalam mendesain busana, karena ia mengerjakannya secara spontan dan berkreasi sesuai dengan figur si pengguna kaos sehingga secara tidak langsung karakteristik cutting yang ia terapkan pada desain kaos seseorang bisa dikatakan mewakili kepribadian orang tersebut. Adam Saks yang mengakui penyuka jenis musik metal,terutama band Metallica ini berkomitmen untuk mengembangkan gaya T-shirt Cutting yang ia kuasai ini untuk memberikan pencitraan yang terlihat fresh dan trendy bagi pada penyuka T-shirt di seluruh dunia.  

Karakteristik yang dapat diamati dari beberapa desain T-shirt Cutting yang ia kerjakan untuk beberapa klien menitikberatkan pada kesan sensualitas sekaligus trendy bagi penggunanya yang kebanyakan adalah kaum hawa. Saks menegaskan bahwa pengguna T-Shirt Cutting buatannya haruslah wanita yang memiliki kepercayaan diri yang tinggi dan berani untuk tampil beda di khalayak publik. Bagi kita, masayarakat Indonesia yang notabene memiliki adat ketimuran di mana kesopanan dalam berbusana tertutup masih menjadi sebuah issu di masyakarat, untuk beberapa orang mungkin hasil karya Cutting T-shirt karya Adam Saks memang terlihat agak seronok karena desainnya yang terlihat sengaja dibuat untuk megekspose beberapa bagian dari lekuk tubuh wanita.

No comments:

Post a Comment