Wednesday, August 1, 2012

Krisis Ekonomi Eropa dan Pabrik Garmen asal Kabupaten Bandung [Bagian 2]


Krisis Ekonomi Eropa dan Pabrik Garmen asal Kabupaten Bandung - Memang untuk saat ini sudah ada dampak yang sampai dan dirasakan, namun masih dalam skala yang kecil dan belum setara dengan krisis yang terjadi di sana.

PT Gelindo adalah salah satu pabrik garmen yang memang berlokasi di wilayah kabupaten Bandung dan sekitarnya. Semua produk PT Gelindo tercatat diekspor ke berbagai Negara Eropa. Di antaranya adalah negara Jerman dan juga negara negara Eropa lainnya. Untuk urusan bahan baku juga, PT Gelindo erat hubungan nya dengan pihak asing.

PT Gelindo menjalankan bisnis garmen mereka dengan melakukan produksi sesuai dengan pesanan yang mereka dapatkan dari luar negeri. Pesanan adalah berupa pembuatan produk garmen dengan ataupun tanpa merk. Terkadang pihak asing tersebut melakukan pengiriman bahan baku sendiri yang nantinya seteah jadi produk garmen, akan dikirim lagi kepada pemesan tersebut.

Setiap minggu tercatat PT Gelindo  berhasil mem buku kan nilai ekspor pakaian setidak nya sebanyak satu kontainer. Kapasitas produksi PT Gelindo sendiri baru 10 persen dari total kebutuhan pemesan yang masuk ke Indonesia. Indonesia sudah dipercaya oleh banyak pihak asing sebagai produsen yang merupakan produsen potensial untuk komoditas ekspor produk garmen.

Apalagi harga produk Indonesia saat ini termasuk lebih murah jika dibandingkan daripada produk produk Cina. Misalnya saja jaket wanita di Indonesia dijual dengan harga 25 dolar AS kepada pihak asing, namun Cina hanya berani menjual nya dengan harga 30 dolar AS. [pk/ya]

No comments:

Post a Comment